Beranda Tips Trik Cara Mengubah Letak Tombol Navigasi di HP Vivo Terbaru 2024

Cara Mengubah Letak Tombol Navigasi di HP Vivo Terbaru 2024

Cara Mengubah Letak Tombol Navigasi di HP Vivo

Secara default tombol navigasi di smartphone Vivo berbeda dengan kebanyakan smartphone lain, yakni tombol back (kembali) terletak di sebelah kiri.

Bagi kamu yang terbiasa menggunakan tombol kembali di sebelah kanan tentunya merasa tidak nyaman. Apalagi jika kamu menggunakan dua smartphone misalnya menggunakan Samsung dan Vivo.

Namun kamu tidak perlu khawatir karena letak tombol navigasi tersebut bisa diubah. Kamu bisa mengubah letak tombol kembali di kiri atau di kanan yang lebih nyaman.

Tidak hanya itu, kamu juga bisa menggunakan navigasi gestur yang mirip dengan iPhone di mana tidak ada tombol kembali, home dan menu.

Lalu, bagaimana cara mengubah letak tombol navigasi di smartphone Vivo? Yuk, simak cara selengkapnya berikut ini.

Cara Mengubah Letak Tombol Navigasi di HP Vivo

  • Pergi ke Pengaturan HP Vivo kamu.
  • Scroll ke paling bawah lalu masuk ke menu Sistem.
  • Kemudian pilih Navigasi Sistem.
  • Di dalamnya kamu bisa menemukan dua pilihan, yakni Navitasi 3 tombol dan Navigasi gestur.
  • Pada Navigasi 3 tombol kamu bisa pilih posisi tombol kembali yang kamu inginkan.
  • Pilih Navigasi gestur jika kamu ingin navigasi tanpa tombol.
Cara Mengubah Letak Tombol Navigasi di HP Vivo

Cukup mudah, bukan? Cara menggunakan navigasi bisa kamu lihat pada animasi bagian atas.

Baca juga :  Cara Screenshot Vivo V27, V27e, V29 dan V29e dengan atau Tanpa Tombol

Jika kamu memilih Navigasi gestur, kamu juga bisa buka Tutorial navigasi dengan gerakan untuk melihat cara menggunakannya.

Jika kamu menggunakan dua smartphone berbeda, sebaiknya menggunakan letak tombol navigasi yang sama.

Sedangkan untuk navigasi gestur, semua smartphone terbaru saat ini memberikan fitur tersebut. Jadi kamu bisa gunakan navigasi gestur di semua smartphone yang kamu gunakan.

Juga bisa memilih menggunakan tombol navigasi kembali di sebelah kanan seperti yang digunakan oleh mayoritas merek smartphone.

Lihat artikel lainnya di Google News.