Beranda Tips Trik Cara Mudah Membuat Akun Instagram di Ponsel dan PC

Cara Mudah Membuat Akun Instagram di Ponsel dan PC

Cara Mudah Membuat Akun Instagram di Ponsel dan PC
Cara Membuat Akun Instagram di Ponsel dan PC

Pada kesempatan kali ini kami ingin berbagi cara membuat akun Instagram (IG) di aplikasi ponsel dan melalui PC. Paduan ini ditujukan untuk kamu yang mungkin baru tertarik menggunakan Instagram. Sedangkan bagi kamu yang sudah paham silahkan abaikan saja dan beralih ke artikel menarik lainnya.

Awalnya Instagram hanyalah jejaring sosial tempat berbagi foto. Namun setelah dimiliki oleh Facebook sejak tahun 2012 lalu, Instagram mendapat banyak perubahan. Tidak hanya sebagai sosial media berbagi foto. Instagram kini menjelma menjadi aplikasi yang banyak digunakan sebagai media bisnis online.

Langsung saja, mari mulai langkah-langkah membuat akun Instagram.

Cara Membuat Akun Instagram di aplikasi Ponsel

  1. Download terlebih dahulu aplikasi Instagram. Untuk Android di Play Store dan untuk iOS di App Store.
  2. Buka aplikasi Instagram.
  3. Pilih Sign up atau Daftar.
  4. Silahkan pilih mendaftar lewat nomor telepon, email atau langsung lewat akun Facebook.
    • Mendaftar lewat nomor telepon. Masukkan nomor telepon, pastikan kode wilayah Indonesia ID +62. Lalu pilih Next, selanjutnya tunggu kode konfirmasi melalui SMS.
    • Mendaftar lewat email. Pilih mendaftar dengan email, lalu masukkan email dan pilih Next.
    • Mendaftar lewat Facebook. Cukup klik Facebook, kemudian izin akses aplikasi. Jika kamu menggunakan aplikasi Facebook prosesnya akan lebih cepat tanpa harus login memasukkan email dan sandi akun Facebook-mu.
  5. Jika mendaftar lewat email dan nomor telepon kamu akan diminta memasukkan data diri berikut username dan password akun Instagram kamu.
Cara Membuat akun Instagram
Cara membuat akun Instagram di ponsel

Sebelum langkah-langkah pendaftaran selesai, kamu mungkin akan disuguhkan beberapa tips dan saran, seperti terhubung dengan teman di Kontak dan Facebook, serta follow akun rekomendasi. Kamu bisa ikuti saran atau memiliki untuk skip saja dan menyelesaikan pendaftaran.

Cara Membuat Akun Instagram di PC

  1. Buka instagram.com melalui browser PC/laptop.
  2. Pilih Sign up yang ada di bawah form login.
  3. Masukkan email atau nomor telepon, nama lengkap, username dan password. Lalu klik Sign up.
  4. Biasanya harus verifikasi email. Silahkan buka kotak masuk email yang terdaftar, lalu verifikasi akun.
  5. Untuk mendaftar menggunakan akun Facebook, cukup klik Login with Facebook yang ada di bagian atas form pendaftaran.
Cara Membuat akun Instagram di PC
Cara membuat akun Instagram di PC

Mendaftar menggunakan nomor telepon memang lebih cepat, terutama di aplikasi hp. Meski begitu sebaiknya kamu juga menggunakan email untuk mendapatkan keamanan lebih atas akun-mu.

Nah, itulah langkah-langkah membuat akun Instagram melalui aplikasi dan PC. Selamat mencoba!

Lihat artikel lainnya di Google News.