Beranda Gadget Ini Dia 5 Smartphone RAM 3 GB Harga Rp 1 Jutaan Tahun...

Ini Dia 5 Smartphone RAM 3 GB Harga Rp 1 Jutaan Tahun 2019

Apakah kalian berencana membeli sebuah smartphone dengan budget dibawah Rp 2 juta? Kalian datang ke tempat yang tepat guys, karena kali ini kami mau mengulas smartphone dengan harga 1 jutaan.

Meski dijual dengan harga yang terjangkau mulai 1 jutaan, kami akan mengulas beberapa smartphone terbaik di kelasnya dalam berbagai aspek, seperti desain, performa dan pastinya sektor kamera.

1. Redmi Note 7 (Rp 1,9 jutaan)

5 Smartphone RAM 3 GB Harga Rp 1 Jutaan

Redmi Note 7 hadir dengan desain yang memukau dibalut gradasi warna yang cakep. Body belakang berikut layarnya sudah dilapisi Gorilla Glass 5. Ponsel ini dibekali layar seluas 6,3 inci (1080 x 2340) dengan poni kecil di bagian atasnya.

Soal performa, Redmi Note 7 ditenagai oleh chipset Snapdragon 660 (14nm), octa-core dan dipadukan dengan RAM 3 GB serta pengolah grafis GPU Andreno 512. Ponsel ini juga dibekali baterai 4000 mAh yang sudah mendukung fast charging 18w.

Di sektor lain, ponsel ini didukung dual kamera utama masing-masing 48 MP f/1.8 (gyro EIS) dan kamera 5 MP f/2.2 depth sensor. Untuk merekam video bisa mencapai resolusi 1080p@30/60/120fps. Di bagian depan ada kamera selfie 13 MP f/2.0 yang bisa merekam video hingga 1080p@30fps.

2. Xiaomi Redmi Note 5 AI (Rp 1,8 jutaan)

5 Smartphone RAM 3 GB Harga Rp 1 Jutaan Tahun 2019

Meski dirilis tahun lalu, Redmi Note 5 masih layak untuk dibeli. Terutama bagi kamu yang mencari smartphone dengan kamera yang bagus. Ponsel ini dibekali dual kamera utama 12 MP f/1.9 dan 5 MP f/2.0 depth sensor. Sedangkan di bagian depan ada kamera selfie 13 MP f/2.0.

Dari segi desain, Redmi Note 5 kokoh berkat bahan metal yang melapisi bodinya. Untuk ukuran layarnya sendiri, Xiaomi membekali layar seluas 5,99 inci, aspek rasio 19:9 dengan resolusi Full HD+ (1080 x 2160 piksel).

Sedangkan untuk dapur pacunya, Redmi Note 5 dibekali chipset Snapdragon 636 (14nm), octa-core, juga didukung kartu grafis GPU Andreno 509 serta baterai berkapasitas 4000 mAh.

3. Realme 3 (Rp 1,9 jutaan)

5 Smartphone RAM 3 GB Harga Rp 1 Jutaan

Realme 3 bisa menjadi pilihan bagi kamu yang ingin mencoba smartphone selain Xiaomi. Ponsel ini tampil membawa desain dengan gradasi warna yang menarik. Layarnya seluas 6,22 inci dengan resolusi HD+ dan sudah dilapisi layar Gorilla Glass 3.

Soal kamera, Realme 3 punya konfigurasi dual kamera utama masing-masing 13 MP f/1.8 dan 2 MP untuk depth sensor. Sedangkan di bagian depan ada kamera 13 MP f/2.0 untuk foto selfie. Dalam mengambil video, baik kamera utama dan kamera selfie sama-sama 1080p@30fps, namun belum dilengkapi gyro-EIS.

Beralih ke dapur pacunya, ponsel ini membawa chipset Mediatek Helio P60 dengan pabrikasi 12 nm, octa-core, dan didukung GPU Mali-G72 MP3 sebagai pengolah grafis. Baterainya sendiri berkapasitas 4230 mAh dan sudah support fast charging 10w.

4. Redmi 7 (Rp 1,8 jutaan)

5 Smartphone RAM 3 GB Harga Rp 1 Jutaan

Redmi 7 hadir membawa desain yang kekinian dimana sudah terdapat poni kecil sebagai tempat untuk kamera selfie. Berdasarkan informasi dari GSMArena, ponsel ini memiliki layar seluas 6,2 inci, HD+ dan sudah dilapisi Gorilla Glass 5.

Urusan performa, Redmi 7 dibekali chipset kelas menengah terbaru, yakni Snapdragon 632 (14nm), octa-core, serta didukung GPU Andreno 506 dan baterai berkapasitas 4000 mAh support fast charging 10w.

Beralih ke sektor kamera, Redmi 7 dibekali dual kamera di bagian belakang masing-masing 12 MP f/2.2 dan 2 MP depth sensor. Sedangkan di bagian depan terdapat kamera selfie berkekuatan 8 MP. Kedua kamera Redmi 7 mampu merekam video hingga 1080p@30fps.

5. Xiaomi Redmi 6 (Rp 1,6 jutaan)

5 Smartphone RAM 3 GB Harga Rp 1 Jutaan Tahun 2019

Redmi 6 hadir berbekal layar seluas 5,45 inci HD+ (720 x 1440 piksel). Dirilis tahun 2018, Redmi 6 mengusung desain lawas khas Xiaomi, dimana belum memiliki notch. Cocok buat kamera yang setia pada desain smartphone tanpa notch.

Menjadi smartphone Xiaomi RAM 3 GB termurah saat ini, Redmi 6 ditenagai chipset Mediatek Helio P22 (12 nm), octa-core 2.0 GHz, serta GPU PowerVR GE8320. Jika diajak untuk main PUBG Mobile, kalian harus puas pada grafis mentok Medium.

Beralih ke sektor kamera, di bagian belakang terdapat dua kamera masing-masing 12 MP f/2.2 dan 5 MP f/2.2. Sedangkan di bagian depan terdapat kamera 5 MP. Adapun baterai ponsel ini berkapasitas 3000 mAh dan belum support fast charging.

Selain smartphone yang disebutkan diatas, masih ada beberapa pilihan lain seperti Xiaomi Redmi Note 6, Redmi S2 dan Redmi 5 Plus. Bahkan di antaranya dijual dengan harga di bawah 2 juta untuk varian RAM 4 GB dan internal 64 GB.

Lihat artikel lainnya di Google News.